Pra TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim Klaten Dimulai Di Desa Beji Tulung

    Pra TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim Klaten Dimulai Di Desa Beji Tulung
    Pra TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim Klaten Dimulai Di Desa Beji Tulung

    KLATEN – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II Kodim 0723/Klaten tahun 2023 akan segera dilaksanakan kembali. Pada TMMD Sengkuyung ini akan dilaksanakan di Desa Beji, Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten.

     

    Pra TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim 0723/Klaten pun sudah dimulai dengan Sasaran fisik ini diantaranya adalah membuat Talud dan betonisasi jalan di sepanjang persawahan Desa Beji. (10/07/2023)

     

    Meskipun masih dalam tahapan Pra TMMD, Danramil Tulung Kapten Inf. Maryono mengungkapkan bahwa pekerjaan difokuskan pada pengerjaan pembuatan talud dan betonisasi jalan. Progresnya tengah dimulai dengan penyiapan pembuatan Talud.

     

    “Pemasangan pondasi merupakan salah satu pekerjaan yang sangat penting ketika akan membuat konstruksi. Pekerjaan dimulai dengan pembuatan talud dan pemasangan patok-patoknya, ” ungkap Danramil Kapten Inf. Maryono.

     

    Danramil menjelaskan, Pemasangan benang patok pada pembuatan talud merupakan salah satu pekerjaan tahap pertama dalam melaksanakan suatu pembangunan. Pemasangan benang bertujuan untuk menentukan titik perletakan pondasi, kelurusan pondasi dan galian pondasi.

     

    “Pemasangan benang dapat berfungsi untuk menentukan sudut bangunan pemasangan supaya tidak terjadi kemiringan saat pengerjaannya, ” jelas Danramil.

     

    TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim 0723/Klaten adalah salah suatu program terpadu antara TNI dan pemerintah daerah yang bertujuan untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan di daerah. Dengan harapan kesejahteraan masyarakat di daerah juga meningkat. Selain meningkatkan kesejahteraan masyarakat, TMMD juga bertujuan sebagai upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. (Red)

     

    jateng klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Pererat Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Turunkan Angka Stunting, Babinsa Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Babinsa Barepan Klaten Hadiri Pelatihan Siswa SKB Klaten Bertema Membangun Pelajar Pancasila Dan Mitigasi Bencana

    Ikuti Kami